Search
Close this search box.

Meningkatkan Nutrisi Masyarakat Sekolah Melalui Kebun Gizi Sekolah

Share it with others

Kebun gizi merupakan kegiatan PROSPER II dalam upaya untuk memberikan alternatif strategi bagi masyarakat sekolah untuk pemenuhan gizi mereka. Melalui kegiatan bercocok tanam mereka bukan hanya bisa memastikan asupan bergizi namun diharapkan juga bisa memberikan efek lain ke keuangan keluarga karena mengurangi sebagian pengeluaran makanan mereka.

Demi tercapainya tujuan tersebut, PROSPER II mengadakan pelatihan kebun gizi di 10 sekolah mitra PROSPER II di Kabupaten Serang dan Kabupaten Bone dengan peserta terdiri dari 31 perempuan dan 9 laki-laki. Peserta memperoleh ilmu mengenai manfaat, metode menanam dan cara-cara pemeliharaan atau perawatan tanaman. Selain itu, Peserta mendapatkan bibit/benih tanaman sayuran untuk dikembangkan di rumah atau sekolah seperti tomat, cabai rawit, sawi, kangkung, bayam, dan terong.

Walaupun dilaksanakan pada bulan berbeda, hasil monitoring berkala PROSPER II mengindikasikan keberhasilan pelatihan kebun gizi ini. Beberapa peserta Serang mengungkapkan bahwa mereka telah beberapa kali memanen kebunnya, dan secara tidak langsung hasil berkebun tersebut berhasil mengurangi pengeluaran harian mereka. Sedangkan peserta Kabupaten Bone, belum merasakan hasil panen seperti yang dirasakan peserta Kabupaten Serang, namun materi tambahan di bidang pengelolaan lingkungan dan manajemen sampah memberikan motivasi kepada sekolah untuk meningkatkan mutu lingkungan sekolah mereka. Dengan kemajuan yang positif ini, diharapkan tujuan kebun gizi untuk meningkatkan gizi masyarakat sekolah beserta keluarganya bisa tercapai.

Berita Terkait Lainnya