Korporasi di industri aviasi menyambut baik upaya mendorong perlindungan iklim dan tata kelola sosial (ESG) melalui kolaborasi dengan CARE Indonesia. Selama perhelatan Bali International Air Show 2024 (BIAS), pertemuan dan diskusi antara CARE Indonesia dan berbagai korporasi di industri aviasi seperti Garuda Group, Airbus, Etihad, Air Asia dan Alliance 21 mendapat respon baik untuk kolaborasi dalam program perlindungan iklim melalui proteksi ekosistem mangrove serta program percepatan penurunan stunting.
Dukungan positif juga datang dari pengunjung yang menghadiri Public Day di BIAS 2024. Pengunjung yang merupakan pelajar, warga serta organisasi lokal di Bali antusias terhadap anyaman piring dari lidi sawit dari kelompok perempuan di Kab. Musi Banyuasin, Sumatera Selatan, yang dipamerkan selama kegiatan serta dengan hasil dari program-program yang dijalankan CARE Indonesia.