Search
Close this search box.

GALERI CARE

Pemberdayaan Ekonomi Perempuan di Kabupaten Sigi Melalui Penguatan KUEP

Share it with others

Sebanyak 144 perempuan yang berasal dari Desa Pesaku, Rarampadende, Ngata Baru, Pombewe, Ramba, dan Wisolo di Kabupaten Sigi kini menjadi anggota Kelompok Usaha Ekonomi Perempuan (KUEP) yang didorong untuk meningkatkan kemandirian ekonomi mereka. Dalam upaya ini, CARE Indonesia bekerja sama dengan Karsa Institute, dengan dukungan dari UN Women dan pendanaan dari Korea International Cooperation Agency (KOICA), untuk memperkuat KUEP melalui pengembangan kelembagaan dan pelatihan kewirausahaan guna mendukung ekonomi keluarga.

Salah satu inisiatif yang diterapkan adalah sistem simpan pinjam berbasis tabungan, di mana anggota KUEP dapat menabung dengan cara menukarkan koin. Sistem ini disambut positif oleh para anggota yang memanfaatkan kesempatan tersebut sebagai sarana menabung sekaligus berinteraksi. Setiap anggota berkomitmen untuk mengadakan pertemuan rutin sebagai waktu menabung dan sebagai ruang untuk berdiskusi serta berbagi pengalaman. Di masa depan, KUEP berencana mengembangkan usaha baru, seperti produksi minyak kelapa serta keripik buah dan ubi, untuk memperkuat perekonomian keluarga anggotanya.

Galeri Terkait Lainnya